Senin, 28 April 2014

Menghias Jepit Rambut (2)


Sebelumnya aku udah pernah ngasih tutorial menghias jepit rambut tip top. Biar ingat yang mana sih, jepit rambutnya. Ini aku kasih liat


Nah sekarang, aku mau ngasih lagi tutorial menghias jepit rambut. Sebenarnya hampir sama cara menghiasnya, cuma beda di bentuk jepit rambutnya.

Siapkan alat dan bahan : lem serbaguna, jepit rambut, 2 lembar kain flanel berbentuk panjang ukuran disesuaikan dengan panjang jepit rambut yang ada, benang dan jarum jahit, kain flanel yang sudah digunting sehingga berbentuk huruf (bisa diganti dengan hiasan berbentuk love, bintang, atau garis-garis)

Kain flanel yang berbentuk persegi panjang, digunting ujung-ujungnya supaya tidak lancip sehingga sekarang berbentuk oval.


 Jahit jelujur keliling flanel yang berbentuk oval dengan warna yang berlawanan 1 lembar saja, flanel oval yang lainnya dibiarkan saja.


Lem bagian belakang flanel oval yang tadi di jelujur dengan salah satu sisi flanel oval yang tadi dibiarkan dengan lem serbaguna

Beri aksesoris atau hiasan, misalnya saya memberi aksesoris berupa nama dan flanel berbentuk love dengan cara di lem.

Sekarang jadikan 1, jepit rambut dengan flanel yang sudah dihias tadi dengan lem tembak (karena saya sudah pernah nyoba pake lem serbaguna, tidak terlalu kuat) 

Sekarang jepit rambut sudah selesai dihias. Biar gak ketukar dengan orang lain, makanya saya kasih nama. hhehe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar